back

Mengenal Produk Furniture Original Alba untuk Kebutuhan Kantor

Produk furniture merupakan salah satu peralatan kantor yang memiliki peran penting. Tidak hanya sekedar sebagai bagian dari alat kerja, sebab furniture akan turut berkontribusi pada tingkat produktivitas. Karena perabotan kerja berpengaruh pada kenyamanan dalam bekerja. 

Dengan demikian, semakin nyaman seorang bekerja, tingkat produktivitasnya akan meningkat. Oleh sebab itu, Anda perlu memilih perabotan yang terbaik. Berikut beberapa rekomendasinya dari PT Alba Unggul Metal.

8 Furniture Original PT Alba Unggul Metal Terbaik untuk Kebutuhan Kantor Anda

PT Alba Unggul Metal merupakan salah satu produsen perabotan kantor dengan kualitas tinggi. Berikut ini adalah beberapa produk original yang dapat mendukung produktivitas kerja di kantor Anda:

1. Meja Kantor

produk furniture

Meja Kantor Alba

PT Alba Unggul Metal memproduksi meja kantor dengan mengusung tema modern sekaligus klasik. Corak ini tentu memberi kesan mewah untuk kantor Anda. Ukuran meja kantor ini adalah 740 x 1600 x 700.

Selain desainnya, keunggulan lain dari produk ini adalah kualitas. Bagian permukaan atas meja memiliki desain yang halus. Ini tentu menunjang kenyamanan bekerja. Misalnya, ketika siku tangan menempel pada meja saat mengetik.

PT Alba Unggul Metal juga menjamin bahwa permukaan ini rata dan tak akan mudah tergores. Dengan demikian, meja ini cocok untuk segala kondisi kantor dan awet hingga puluhan tahun.

2. Filing Cabinets

Filing Cabinets Alba

Filing Cabinets Alba

Produk furniture berikutnya adalah filing cabinets. Banyak kantor saat ini yang mengedepankan tampilan kantor yang resik dan rapi. Sehingga, tak banyak barang tertinggal di meja kerja saat karyawan meninggalkan kantor.

Prinsip ini tentunya membutuhkan perabotan penunjang berupa filing cabinets untuk menyimpan semua berkas kerja, sehingga meja kerja selalu rapi. PT Alba Unggul Metal juga menyediakan produk terbaik untuk kebutuhan ini.

Anda dapat memilih ukuran filing cabinets sesuai dengan kebutuhan Anda. Perabotan penunjang kerja ini terbuat dari jenis material cold rolled steel sheet yang memastikannya dapat bertahan dengan baik pada berbagai kondisi.

3. Locker

Locker Alba

Locker Alba

Perabotan lain yang wajib ada di kantor adalah locker. Lemari penyimpanan ini biasanya berfungsi untuk menyimpan barang pribadi karyawan atau barang penting lainnya. Itulah sebabnya, perabot yang satu ini membutuhkan tingkat keamanan tinggi.

Untuk jenis produk yang satu ini, PT Alba Unggul Metal menyediakan beberapa jenis kunci untuk menjamin keamanan. Selain itu, jenis material besi juga membantu memastikan bahwa locker ini anti rusak.

4. Lemari Arsip

Sliding Door Cupboard Alba

Sliding Door Cupboard Alba

Lemari arsip terdiri dari 2 jenis menurut tipe pintunya. Pertama adalah sliding door cupboard untuk jenis pintu geser. Jenis lemari ini biasanya menjadi pilihan untuk ruangan kantor dengan luas yang terbatas. Karena lemari ini tidak membutuhkan ruang lebih pada bagian depan ketika pintunya Anda buka.

Steel Cupboard Alba

Steel Cupboard Alba

Sedangkan jenis kedua adalah steel cupboard dengan jenis pintu yang dibuka ke arah depan. Keunggulan jenis adalah dapat menyimpan barang dengan ukuran besar, karena kedua pintu dapat dibuka bersamaan.

Produk furniture jenis ini dari PT Alba Unggul Metal dapat Anda pesan dengan warna sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, material bahannya dari metal premium, sehingga tidak akan mudah rusak.

5. Lemari Arsip Pintu Kaca

Sliding Glass Door Cupboard Alba

Sliding Glass Door Cupboard Alba

Jika Anda membutuhkan jenis lemari yang perlu menunjukkan isinya, maka Anda juga bisa memilih jenis lemari metal dengan pintu kaca. Jenis pintu yang tersedia adalah sliding door.

Lemari ini sangat tepat Anda tempatkan pada bagian Administrasi yang banyak berhubungan dengan dokumen. Pintu kaca akan memudahkan untuk memeriksa dokumen tanpa perlu mengeluarkannya satu per satu.

Selain itu, Anda juga dapat dengan mudah menyesuaikan tinggi rak pada bagian dalam lemari. Dengan demikian, Anda dapat menatanya sesuai dengan kebutuhan.

6. Rak

Steel Rack Alba

Steel Rack Alba

Anda mungkin membutuhkan beberapa jenis rak untuk melengkapi kebutuhan kantor Anda. Misalnya, rak untuk menempatkan printer, mesin scan, hingga file box, dan berbagai alat kerja lainnya.

Terbatasnya ruang biasanya menjadi penyebab Anda perlu menyusun berbagai barang dengan posisi vertikal dengan rak. Menjawab kebutuhan ini, PT Alba Unggul Metal memproduksi rak dengan bahan metal yang kuat.

Produk furniture ini mampu menahan berat hingga 40 kilogram. Dengan fungsi optimal ini, desain rak tetap modern dan minimalis. Dengan demikian, kantor Anda akan rapi sekaligus tetap stylist

7. Mobile File System

Mobile File System Alba

Mobile File System Alba

Mobile File System adalah solusi penyimpanan arsip modern untuk mendapatkan kapasitas lebih. Sistem ini mampu menghasilkan kapasitas ruang ekstra lebih dari 50%. Jika dibandingkan penggunaan rak statis biasa yang memerlukan banyak ruang. Kami menghadirkan Mobile File dalam 2 pilihan sistem operasi. Yaitu sistem operasi manual, dan sistem operasi mekanis.

Fungsi mobile file ini digunakan sebagai media penyimpanan berbagai dokumen yang ada bisa ditempatkan pada mobile file sesuai dengan kategori dari dokumen tersebut. Misalnya Laporan, proposal dan berbagi jenis dokumen lainnya. Dan di saat dokumen tersebut dibutuhkan kembali maka akan lebih mudah untuk ditemukan.

8. Furniture Custom

Selain beberapa produk yang desain terbaik, Anda juga bisa memesan custom furniture. Ini dapat menjadi pilihan terbaik, apabila Anda membutuhkan bentuk perabotan yang khusus.

Sebagai contoh, misalnya Anda membutuhkan ukuran meja khusus untuk ruang rapat. Ukuran meja ruang rapat biasanya akan menyesuaikan dengan ukuran ruangan yang tersedia.

Selain itu, pilihan pada pilihan custom ini Anda juga bisa menyesuaikan warna produk dengan kebutuhan. Misalnya, Anda ingin membuat ruang kerja dengan nuansa warna tertentu untuk memaksimalkan kenyamanan kerja. Anda dapat mempercayakan kebutuhkan semacam ini pada original produk Alba.

Sudah Tentukan Produk Furniture PT Alba Unggul Metal yang Anda Butuhkan?

Sebagai produsen perabotan, PT Alba Unggul Metal menyediakan produk terbaik untuk memenuhi setiap kebutuhan. Salah satu kategori produk dari Alba adalah perabotan kantor, yang mana tersedia beberapa jenis.

Mulai dari meja kantor, filing cabinets, locker, lemari berkas, rak, dan troli. Bahkan, jika Anda membutuhkan produk khusus, Alba bisa menyediakannya secara custom

Setiap perabotan unggul secara material. Sebab, Alba memilih bahan terbaik yang akan membuat produk tersebut mampu bertahan hingga puluhan tahun dengan kerusakan yang sangat minimal.

Selain itu, desain yang mengusung corak modern sekaligus klasik juga akan memberi kesan mewah untuk kantor Anda. Produk furniture terbaik tentu akan menunjang kenyaman kerja yang berdampak pada produktivitas kerja.

FAQ

Apa Saja Furniture Kebutuhan Kantor?

Meja dan kursi kerja, filing cabinet, rak buku, dan sebagainya.

Apa Perbedaan Mebel dan Furniture?

Mebel berasal dari kata berbahasa Inggris, yaitu movable atau perabot dapat dipindahkan. Sedangkan furniture berasal dari kata berbahasa Perancis, yaitu furniture, yakni perabotan yang mengisi ruangan.

Bagaimana Cara Memilih Produk Furniture Kantor?

Mempertimbangkan kualitas produk. Semakin baik kualitas produk, penyusutan nilai juga semakin kecil.

Apa Produk PT Alba Unggul Metal Terlaris?

Meja, sofa, lemari penyimpanan, dan rak yang juga cukup laris.